Skip to content

#quiettime : Janji Allah

LUKAS 1 : 46 – 55

Haii, selamat pagi semuanya. Semoga kita semua dalam keadaan baik yaa. Hari ini aku membaca tentang nyanyian pujian Maria. Aku membacanya dari versi Alkitab Terjemahan Sederhana Indonesia.

Sebelumnya, aku pingin masukin pujian yang keren banget yang sedang aku dengarkan sekarang :

Maria memuji Allah

Kemudian Maria berkata,

“Aku memuji TUHAN Allah dengan segenap hatiku,

47 dan aku sangat bersukacita sebab Allah adalah Penyelamatku.

48 Karena Dia sudah memperhatikan aku,

walaupun aku ini hanyalah hamba TUHAN yang hina.

Oleh sebab itu, mulai sekarang sampai seterusnya

semua orang akan mengingat betapa TUHAN memberkati aku,

49 karena Yang Mahakuasa sudah melakukan hal-hal yang luar biasa bagiku.

Pujilah Allah, sebab Dia kudus!


HELGA LEARNS

Ayat di atas hanya sepenggal awalan dari Pujian Maria, kalau mau membaca lebih lengkap ada di link ini : https://www.bible.com/id/bible/320/LUK.1.TSI ayat 46-55.

Aku tertarik ketika Maria berkali – kali mengucapkan kata-kata yang menggambarkan kebaikan Allah dari “dari dulu sampai sekarang”

50 Dari zaman ke zaman, Allah selalu bermurah hati kepada semua orang

yang takut dan hormat kepada-Nya.

Dimulai dari ayat 50 – 55, ada gambaran “dari dulu” apa saja yang Allah sudah perbuat dan janjikan selalu baik dan tergenapi

54 Jadi, sekali lagi seperti zaman dulu, Allah sedang menolong Israel, yaitu umat pilihan-Nya,

supaya kita sungguh-sungguh melayani Dia.

Dia tidak lupa akan janji-Nya untuk mengasihani kita,

55 yakni janji-Nya yang Dia sampaikan kepada nenek moyang kita,

mulai dari Abraham hingga kepada kita keturunannya

sampai selama-lamanya.”


HELGA CAN DO

Clue-ku hari ini dari bacaan Pujian Maria kepada Allah ada di ayat 54 :

Jadi, sekali lagi seperti zaman dulu, Allah sedang menolong Israel, yaitu umat pilihan-Nya,

supaya kita sungguh-sungguh melayani Dia.

Dia tidak lupa akan janji-Nya untuk mengasihani kita,

yakni janji-Nya yang Dia sampaikan kepada nenek moyang kita,

mulai dari Abraham hingga kepada kita keturunannya

sampai selama-lamanya.”

Dia juga ga akan lupa untuk mengasihani kita, seperti yang Ia janjikan dari jaman dahulu. Janji – janji di perjanjian lama, Tuhan genapi di perjanjian baru, dan masih banyak lagi janji yang tertulis di Alkitab yang akan tergenapi.

Karena ketika Tuhan sudah berjanji, Ia tidak akan pernah mengingkari

34 Tetapi kasih setia-Ku tidak akan Kujauhkan dari padanya

dan Aku tidak akan berlaku curang dalam hal kesetiaan-Ku.

35 Aku tidak akan melanggar perjanjian-Ku,

dan apa yang keluar dari bibir-Ku tidak akan Kuubah.

Tuhan tidak lalai menepati janji-Nya, sekalipun ada orang yang menganggapnya sebagai kelalaian,

tetapi Ia sabar terhadap kamu, karena Ia menghendaki supaya jangan ada yang binasa, melainkan supaya semua orang berbalik dan bertobat.

Baiklah, semoga teman-teman juga berpegang terus dengan janji Tuhan yaa. Karena itu yang bisa menimbulkan pengharapan di hati, bisa bikin kita semangat dalam menjalani hari-hari kita.

Sekian dan terima kasiih. Love you all 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *